MacBook-Pro-Touch-Bar
TipsTrik

3 Cara Mengisi Baterai Komputer Mac dengan Lebih Cepat

0 4009

Artikel ini sudah di baca 21875 kali!

worajv.com —  Setiap perangkat gadget atau komputer portable pasti memerlukan baterai sebagai sumber tenaga utama. Baik iPhone, iPad, MacBook Pro, MacBook Air dan juga MacBook. Berikut adalah tips sederhana untuk membantu kamu mengisi baterai atau charging komputer Mac lebih cepat.

3 CARA MENGISI BATERAI KOMPUTER MAC DENGAN LEBIH CEPAT

 

1. MENGISI BATERAI SAAT TIDAK DIGUNAKAN

macbook-pro-sleep

Jika kamu ingin mendapatkan pengisian baterai di komputer Mac dengan lebh cepat, silahkan charging dalam kondisi Sleep atau komputer sedang dimatikan. Dengan begitu tidak ada penggunaan baterai ke hardware komputer lain sehingga proses pengisian bisa berlangsung lebih cepat.

Cara mengecek baterai sudah terisi penuh atau belum juga sangat mudah. Bagi pengguna komputer Mac dengan charger MagSafe 1 dan MagSafe 2, silahkan lihat lampu indikator di bagian ujung yang menempel ke komputer Mac. Warna hijau sebagai tanda listrik sudah penuh dan orange sebagai tanda masih dalam proses pengisian baterai.

Untuk pengguna MacBook Pro non Retina Display, kamu juga bisa menekan tombol indikator baterai di sisi kiri perangkat. Sayangnya untuk deretan MacBook dan MacBook Pro baru yang menggunakan charger dengan konektor USB-C, kamu harus menyalakan perangkat dan melihat indikator baterai dari Menu Bar.

 

2. TETAP DIGUNAKAN, KELOLA PENGATURAN

usb-c-macbook-pro-2016-apple

Jika kamu tetap ingin menggunakan komputer Mac dan mengisi baterai dengan lebih cepat, silahkan kelola beberapa pengaturan sederhana ya. Pertama adalah cek aplikasi yang paling banyak menggunakan baterai dengan cara tekan ikon baterai di Menu Bar. Nantinya akan tampil tulisan Significant Energy dengan ikon aplikasi tersebut. Jika memang sedang tidak digunakan namun menjadi aplikasi yang paling menyedot penggunaan baterai, silahkan keluar dari aplikasi itu agar proses pengisian baterai lebih cepat.

Tips lain adalah mengelola beberapa pengaturan seputar koneksi. Matikan Wi-Fi atau Bluetooth jika tidak sedang digunakan, kurangi tingkat kecerahan layar hingga batas minimal yang masih tetap nyaman untuk dipandang, matikan backlight keyboard serta cabut beragam perangkat tambahan yang terhubung ke komputer seperti Flash Drive, Hard Disk External dan juga memory card misalnya.

Kamu juga bisa mengecek pengaturan Energy Saver di aplikasi System Preferences untuk mengelola beberapa hal lainnya. Seperti mengijinkan Hard Disk untuk masuk ke Sleep Mode jika sedang tidak digunakan dan juga Power Nap.

 

3. GUNAKAN MAGSAFE DENGAN DAYA YANG SESUAI

Magsafe-Apple

Dalam paket penjualannya, setiap komputer Mac portabel akan mendapatkan perangkat charger dengan daya yang sesuai. Misalkan untuk MacBook Air 11 inci tahun 2011 adalah 45W MagSafe 1, MacBook Pro Retina Display 13 inci tahun 2012 menggunakan 60W Magsafe2, MacBook Pro Retina Display 15 inci tahun 2015 dengan 85W MagSafe 2 dan lain sebagainya. Gunakan adaptor MagSafe dengan daya yang sesuai agar menjamin kecepatan pengisian baterai dengan standar yang diberikan oleh Apple.

Apakah kita boleh menggunakan MagSafe dengan daya yang lebih besar? Sebagai contoh 85W Magsafe 2 di MacBook Pro Retina Display 13 inci? Ya, jawabannya boleh. Komputer Mac tersebut akan mengambil daya listik yang diperlukan saja dan tidak menyebabkan kerusakan pada baterai. Namun kamu tidak disarankan untuk menggunakan MagSafe dengan daya yang lebih kecil dari ketentuan karena proses pengisian baterai bisa berlangsung lebih lama atau kurang daya.

Semoga membantu!

FacebooktwitterlinkedinmailFacebooktwitterlinkedinmail

About the author / 

Onno Praditya

Related Posts

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

POPULAR The most recent

  • Cara Membuka Kunci iPhone dengan Suara

    Artikel ini sudah di baca 19231 kali!Membuka kunci iPhone dapat dilakukan dengan beragam cara seperti Face ID, Touch ID, ataupun memasukan passcode. Ketiga cara tersebut merupakan cara yang paling lazim digunakan untuk membuka kunci iPhone. Tak banyak orang yang mengetahui bahwa iPhone sebenarnya bisa dibuka dengan suara pengguna. Yap, perangkat iPhone yang mejalankan sistem operasi…

  • Cara Convert File JPG ke PDF di iPhone Tanpa Aplikasi Tambahan

    Artikel ini sudah di baca 20100 kali!Portable Document Format (PDF) telah menjadi bentuk file yang dibutuhkan untuk keperluan sehari-hari. Mulai dari melamar pekerjaan, memenuhi tugas sekolah, hingga untuk mencetak foto. Khusus untuk mencetak foto, tak sedikit masyarakat yang masih kesulitan untuk mengubah format file dari JPG menjadi PDF. Beruntung bagi para pengguna iPhone karena tidak…

LATEST COMMENTS

Digital Ads

GET IN TOUCH

Yuk Buruan Follow akun dibawah berikut ini agar mendapatkan informasi yang lebih cepat dari Onno Sites

Stay up-to date with the latest news and other stuffs, Sign Up today!